Posts

Showing posts from May, 2019

Pemasaran Global dan Research & Development

Global marketing atau pemasaran global adalah kegiatan pemasaran oleh perusahaan (global) yang mempunyai bisnis (global) dengan strategi pemasaran (global), pasar (global), maupun produk yang sama di berbagai negara lain. Atau sederhananya pemasaran global adalah kegiatan pemasaran yang melakukan operasinya melalui beberapa negara dan melewati batas-batas lebih dari satu negara. Manajemen pemasaran global adalah disiplin ilmu universal yang dapat diterapkan dimana saja, kebiasaan pemasaran bervariasi dari satu negara ke negara lain. Fokus pentingnya pemasaran global adalah proses memfokuskan sumber daya dan sasaran dari sebuah perusahaan terhadap peluang pemasaran global.

Produksi Global, Pengalihdayaan, dan Logistik

Image
Studi Kasus Li & Fung adalah sebuah perusahaan berbasis di Hong Kong yang didirikan pada tahun 1960. Li & Fung merupakan perusahaan perdagangan multinasional yang terbesar di negara berkembang. Perusahaan ini didirikan oleh Victor dan William Fung, saat ini dikelola oleh cucu mereka. Li & Fung merupakan perusahaan business to business dimana konsumen dari Li & Fung adalah berbagai macam industri mulai dari ritel pakaian hingga perusahaan elektronik. Contoh dari konsumennya ialah The Limited, Inc.  Li & Fung bergerak pada bidang logistik dan rantai pasok untuk barang-barang dalam jumlah banyak. Li & Fung berperan sebagai penghubung dari vendor-vendor konsumen yang berada di berbagai negara. Seperti contohnya The Limited, Inc. yang merupakan sebuah perusahaan retail fashion di Amerika Serikat.

EKSPORT, IMPORT DAN IMBAL DAGANG

Image
HARAPAN DAN KESALAHAN PENGEKSPOR   Harapan besar dari pengeksporan adalah peluang pendapatan besar dan keuntungan dapat ditemukan di pasar asing untuk kebanyakan perusahaan di sebagian besar industry. Pasar internasional biasanya jauh lebih besar daripada pasar domestic perusahaan-perusahaan tersebut sehingga pengeksporan hamper selalu menjadi cara untuk meningkatkan pendapatan dan basis keuntungan perushaan. Dengan memperluas ukuran pasar , pengeksporan dapat memungkinkan perusahaan untuk mencapai ekonomi skala sehingga menurunkan biaya per unitnya. Perusahaan yang tidak melakukan ekspor sering kalah dalam menangkap peluang yang signifikan bagi pertumbuhan dan pengurangan biaya. Penelitian telah menunjukkan bahwa sementara banyak perusahaan besar cenderung proaktif untuk mencari peluang menguntungkan dalam pengeksporan, memindai pasar asing secara sistematis untuk melihat di mana terhampar peluang untuk memanfaatkan teknologi, produk, dan ketrampilan pemasaran asing mereka,